Berburu Kereta Api

Berburu Kereta Api
unsplash/muhammadmaruff_
Berburu kereta api, bukan berarti menembak dengan senapan. Bukan juga menghadang kereta api yang melintas.

Berburu kereta api yang dimaksud adalah melihat secara langsung kereta api yang sedang melintas.

Kemudian, berjalannya si ular besi tersebut diabadikan lewat gambar dan video, demi sebuah kepuasan.

Guna mendapatkan hasil terbaik, tidak jarang sampai nekat pergi ke sebuah lokasi untuk mencari titik yang bagus.

Memang ada kepuasan tersendiri saat mendapatkan hasil yang maksimal.

Misalnya, lambaian tangan masinis, klakson dari kereta api, atau keluarnya asap dari lokomotif kereta.

Saking cintanya dengan moda transportasi umum tersebut, para pecinta kereta api menamakan dirinya sebagai railfans.

Saya kurang tahu, filosofinya apa? Tapi, itu membuktikan kecintaannya terhadap kereta api.

Posting Komentar

0 Komentar